20 Februari 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Medan, 20 Februari 2024. Tim Pojok Statistik BPS Provinsi Sumatera Utara menyelenggarakan Supervisi Pojok Statistik di Universitas Sumatera Utara (USU). Kerjasama Pojok Statistik antara USU dan BPS Provinsi Sumatera Utara untuk saat ini menginjak tahun kedua yang mana lokasinya terletak di Perpustakaan Kampus USU. Dalam supervisi ini dilaksanakan oleh dua orang pegawai BPS Provinsi Sumatera Utara yaitu Bapak Irfan Bani selaku Pranata Komputer Ahli Muda dan Bapak Prio Arif Budiman selaku Statistisi Ahli Pertama. Dalam supervisi pojok statistik ini adalah untuk mengarahkan mahasiswa dalam pemanfaatan data BPS baik agen statistik maupun pengunjung Pojok Statistik. Pada Supervisi hari tersebut terdapat 3 orang pengunjung yang berkonsultasi terkait akses data konsumsi masyarakat terhadap komoditas tertentu yang digunakan untuk menyusun data skripsi. Konsultasi disertai pengarahan sehingga mahasiswa tersebut secara mandiri mampu memperoleh data yang benar.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara (Statistics of Sumatera Utara Province)
Jl. Asrama No. 179 Medan 20123 Indonesia
Telp (62-61) 8452343
Faks (62-61) 8452773
Mailbox : pst1200@bps.go.id
Tentang Kami