Wisatawan Mancanegara (wisman) yang Berkunjung di Sumatera Utara bulan Januari 2017 mencapai 20.212 Kunjungan - Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara

Pelayanan Statistik Terpadu BPS Provinsi Sumatera Utara di Jl. Asrama no. 179, Medan, 20123, email pst1200@bps.go.id dengan subject Permintaan Data

Wisatawan Mancanegara (wisman) yang Berkunjung di Sumatera Utara bulan Januari 2017 mencapai 20.212 Kunjungan

Wisatawan Mancanegara (wisman) yang Berkunjung di Sumatera Utara bulan Januari 2017 mencapai 20.212 KunjunganUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 1 Maret 2017
Ukuran File : 0.55 MB

Abstraksi

Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung di Sumatera Utara melalui 3 (tiga) pintu masuk pada bulan Januari 2017 mencapai 20.212 kunjungan, mengalami penurunan 30,18 persen dibanding yang datang pada bulan Desember 2016 yang mencapai 28.950 kunjungan. Sedangkan jika dibandingkan dengan bulan yang sama tahun 2016, jumlah wisman pada bulan Januari 2017 mengalami
kenaikan 54,25 persen dari 13.103 kunjungan pada bulan Januari 2016 menjadi 20.212 kunjungan. Sementara itu pada periode Januari-Desember 2016, total wisman mengalami kenaikan 1,90 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2015, yaitu dari 229.288 kunjungan pada tahun 2015 menjadi 233.643 kunjungan pada tahun 2016.

Bulan Desember 2016 dan Januari 2017, wisman dari Malaysia merupakan pengunjung yang terbanyak, dengan 15.034 kunjungan atau 51,93 persen pada bulan Desember 2016 dan 9.593 kunjungan atau 47,46 persen pada bulan Januari 2017 dari total wisman yang berkunjung di Sumatera Utara.

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Sumatera Utara pada bulan Januari 2017 mencapai rata-rata 40,44 persen, atau turun 10,97 poin dibanding bulan Desember 2016 sebesar 51,41 persen.

Rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia di hotel berbintang bulan Januari 2017 mencapai 1,46 hari, turun 0,03 poin dibanding bulan Desember 2016.

Jumlah penumpang domestik yang berangkat dari Sumatera Utara melalui Bandara Internasional Kualanamu selama bulan Januari 2017 mencapai 334.556 orang, naik sebesar 15,48 persen dibanding bulan Desember 2016 yang mencapai 289.707 orang.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara (Statistics of Sumatera Utara Province)

Jl. Asrama No. 179 Medan 20123 Indonesia

Telp (62-61) 8452343

Faks (62-61) 8452773

Mailbox : pst1200@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik